Cara merawat kulit wajah yang berkerut - Kulit berkerut merupakan masalah yang banyak
dihadapi oleh kaum wanita. Kulit berkerut bisa disebabkan karena terjadinya
penuaan. Karena sel kulit yang sudah tua akan menjadi kehilangan kekencanganya
sehingga kulit wajah pun menjadi terlihat berkerut. Bukan hanya itu saja
penyebab kulit berkerut, selain karena faktor usia kulit berkerut muncul juga
karena stres yang berlebihan. Menurut survey internasional mengatakan seseorang
yang selalu tersenyum secara tidak langsung akan menjaga kesehatan kulitnya,
sedangkan untuk orang yang selalu stres dia justru akan merusak kesehatan
kulitnya. Banyak perawatan menggunakan obat-obatan yang memberikan janji
menghilangkan berkerut dengan cepat , namun 70 % dari penggunaan obat-obatan
tersebut justru merusak kulit kita. alam sudah menyediakan banyak bahan-bahan
yang mampu merawat kulit berkerut yang tentunya dijamin aman, selain aman
bahan-bahan yang berasal dari alam juga sangat ekonomis dibandingkan dengan
obat-obatan yang tersedia dipasaran. Jika anda mengalami kulit berkerut dan
mengiginkan cara yang aman maka simak tips Cara merawat kulit wajah yang berkerut
berikut.
kulit wajah yang berkerut |
Inilah cara-cara merawat kulit wajah yang berkerut :
Sendok
dingin
Mungkin terdengar aneh bagi anda mendengar
kata sendok untuk merawat kerutan pada wajah. Sendok yang dingin mempunyai
fungsi mengencangkan kulit pada area dekat mata, caranya pun cukup mudah
tinggal anda memasukan sendok ke dalam kulkas jika anda tidak punya kulkas
dirumah anda bisa menggunakan Es batu untuk mendinginkan sendok tersebut.
Setelah dingin langsung saja anda tempelkan cekungan sendok pada area mata anda.
Cara ini terkenal sangat efektif dalam menghilangkan kerutan dan juga mampu
menghilangkan bekas hitam pada kantung mata.
Wedang
Jahe + madu
Madu kaya akan nutrisi yang dibutuhkan oleh
tubuh maupun kulit kita. sedangkan jahe bukan hanya dapat digunakan untuk
penghangat badan akan tetapi jahe mampu mengencangkan kulit dari dalam. Didalam
Cara merawat kulit wajah yang berkerut menggunakan madu dan jahe kita tidak
mengoleskanya secara lengsung akan tetapi kita lakukan dengan cara mengkonsumsi
madu dan jahe secara rutin setiap harinya. Agar kulit kita selalu ternutrisi
dari dalam. Anda dapat membuat wedang jahe dan bisa anda tambahkan madu sebagai
pemanisnya.
Minyak
kelapa
Minyak kelapa mempunyai khasiat mengencangkan
kulit wajah. Maka sangatlah cocok bilamana anda gunakan untuk merawat kulit
wajah yang berkerut. Caranya anda pijat wajah anda menggunakan minyak kelapa
ini, lakukan pemijatan pada area seperti dekat mata, dahi dan juga pipi karena
pada umumnya kerutan banyak terdapat pada area-area tersebut.
Nanas
Nanas mempunyai vitamin C yang mampu
mencerahkan dan mengangkat sel kulit yang sudah tua dan mati, nanas juga mampu
mengencangkan kulit. Pertama anda haluskan seperempat buah nanas setelah halus
anda oleskan buah nanas tersebut secara merata ke wajah anda. Anda diamkan
halusan buah nanas tersebut menempel pada wajah anda selama 15-20 menit.
Mungkin hanya itu saja yang dapat saya
berikan dalam Cara merawat kulit wajah yang berkerut. Hindari hal-hal yang
menyebabkan kerutan dan lakukan perawatan kulit segera. Karena mencegah lebih
baik dari pada mengobati.