Cara merawat eksim di kulit - Dewasa ini banyak
bermunculan masalah kesehatan kulit seperti kulit yang mengalami eksim, eksim
pada kulit disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor dalam tubuh dan faktor luar
tubuh. Faktor dalam penyebab timbulnya penyakit eksim adalah karena
gen/keturunan dari ayah ataupun ibunya, sedangkan faktor panyebab eksim dari
luar banyak sekali yaitu karena pengaruh polusi, detergen, sabun, makanan tidak
sehat, pola hidup yang salah dan masih banyak lagi. Penyakit eksim ini dapat dibedakan
menjadi dua macam yaitu eksim kering dan eksim basah.
eksim di kulit |
Gejala yang muncul jika terkena eksim :
1. Kulit terasa gatal-gatal
2. Kadang kulit terasa panas ataupun dingin
3. Pada kulit eksim basah akan terlihat
melepuh, merah dan timbul bintil-bintil yang mengandung air/nanah
4. Sedangkan pada penyakit eksim kering akan
terlihat keras, mengeropeng dan dan bersisik.
Jika terjadi gejala seperti diatas anda tidak
diperkenankan untuk mengaruknya walaupun terasa sangat gatal, karena jika anda
mengaruknya penyakit itu akan cepat menyebar pada kulit anda. Sebenarnya banyak
sekali obat untuk menyembuhkan penyakit eksim, akan tetapi itu hanya akan
mengobati secara sementara, jika anda mengiginkan penyakit eksim anda sembuh
dengan sempurna simak Cara merawat eksim di kulit berikut :
1. Menggunakan kompres air dingin
Jika anda mengalami gejala penyakit kulit
eksim diatas langkah pertama yang harus anda lakukan adalah menggunakan kompres
air dingin, anda ambil waslap/tisu kemudian anda masukan kedalam air es batu,
kemudian anda bubuhkan secara perlahan ke penyakit eksim anda, kompres air
dingin ini berfungsi mengurangi gatal-gatal dan juga pembengkakan yang terjadi
terutama pada eksim basah.
2. Menggunakan Lidah Buaya
Selain anda menggunakan kompres air dingin
anda juga bisa menggunakan lidah buaya untuk merawat eksim kulit anda, caranya
anda ambil gel lidah buaya, kemudian anda oleskan secara merata ke bagian kulit
eksim anda, anda tidak perlu takut dengan rasa perih yang akan ditimbulkan.
Diamkan sampai kering, cara ini sangat cocok diterapkan ke penyakit eksim
kering, karena lidah buaya mempunyai kandungan antibacterial yang mempu
membunuh bakteri yang ada pada penyakit eksim.
3. Menggunakan ramuan alami
Bahan :
Rimpang jahe dan lobak secukupnya
Cara Pemakaian :
Anda bersihkan rimpang dan juga lobak jahe
sampai benar-benar bersih, kemudian anda parut rimpang jahe dan lobak tersebut
sampai halus, setelah halus kemudian anda peras kedua bahan tersebut, oleskan
perasan tersebut dua kali dalam sehari ke kulit yang mengalami eksim.
Demikian Cara merawat eksim di kulit, selain
cara diatas anda juga perlu menerapkan gaya hidup sehat seperti selalu
menkonsumsi makanan yang kaya gizi dan melakukan aktivitas olahraga secara
rutin, agar anda dapat terhindar dari berbagai masalah kesehatan kulit seperti
eksim diatas.