Cara merawat kulit wajah ala orang jepang

Cara merawat kulit wajah ala orang jepang - Perawatan kesehatan kulit setiap orang tidaklah harus sama, mereka hanya perlu mengerti apapun yang diinginkan kulit mereka. Seperti kita semua tahu orang jepang memilki kulit yang indah, selain memiliki kulit yang indah orang jepang jika memasuki masa tua kulit mereka hampir tidak mengalami penuaan, ini terjadi karena orang jepang rajin dan selalu mengutamakan perawatan kesehatan kulit mereka, dan tentunya orang jepang tahu terhadap bahan perawatan apa saja yang baik dan buruk untuk kulit mereka. mungkin anda penasaran bagaimana cara merawat kulit ala orang jepang?, anda tidak perlu khawatir karena saya akan berbagi tips Cara merawat kulit wajah ala orang jepang berikut.
Cara merawat kulit wajah ala orang jepang
kulit wajah orang jepang

1. Pembersihan wajah menggunakan foam
Kebanyakan orang jepang menggunakan cleansing wajah untuk membersihkan wajah mereka dari kotoran. Mereka menggunakan clensing dan tidak langsung membilasnya melainkan mendiamkanya sampai mengering agar cleansing tersebut dapat meresap ke kulit. Setelah mereka membersihkan wajah menggunakan cleansing para wanita jepang juga rutin menggunakan pelembab kulit setelahnya.

2. Toner
Untuk memiliki kulit yang indah seperti wanita jepang anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang akan tetapi anda perlu meluangkan untuk melakukan perawatan kesehatan kulit seperti pemakaian toner, manfaat toner bukan saja untuk membersihkan kotoran pada wajah akan tetapi toner juga mampu mengecilkan pori-pori sehingga kotoran tidak mampu masuk ke dalam pori. Selain itu penggunaan toner secara rutin dapat menyeimbangkan pH kulit anda.

3. Serum
Bagi para wanita jepang penggunaan serum untuk melakukan perawatan kesehatan kulit sangatlah penting. Karena serum berfungsi mengurangi kekurangan-kekurangan yang terjadi pada wajah seperti wajah bengkak, memerah, flek hitam, timbul benjolan, luka bekas operasi semua itu akan dapat tersamarkan berkat penggunaan serum ini.

4. Moisturizer
Wanita jepang banyak menggunakan bahan-bahan perawatan kulit yang banyak mengandung moisturizer, karena moisturizer mempunyai kandungan yang mampu melembabkan kulit mereka, bahan yang mengandung moisturizer seperti sabun moisturizer, pelembab, sunblock dan masih banyak lagi.

Selain penggunaan bahan yang tepat para wanita jepang juga melakukan serangkaian aktivitas yang menunjang kulit indah mereka seperti :
1. Menghapus make up sebelum tidur
2. Menggunakan sabun yang rendah pH untuk menghapus makeup
3. Menggunakan krim malam sebelum tidur
4. Tidak tidur terlalu larut malam
5. Tidak menggunakan bantal untuk tidur ( agar menjaga kulit tetap kencang)
6. Dan setelah bangun menggunakan masker dan pelembab setiap pagi

Memiliki kulit yang putih dan indah seperti orang jepang bisa anda dapatkan dengan menggunakan Cara merawat kulit wajah ala orang jepang diatas dan juga anda haruslah menghindari hal-hal yang membuat kesehatan kulit anda menjadi rusak. Terima kasih telah berkunjung di blog cara merawat kulit.