Cara merawat kulit putih bersih tanpa make up


Cara merawat kulit putih bersih tanpa make up - Make up merupakan sebuah bahan yang sering digunakan oleh para wanita untuk menambah pencaran kecantikan pada dirinya. Make up sendiri sekarang ini sudah banyak sekali seperti bedak, toner, pewarna alis dan masih banyak lagi. Jika wanita sudah menggunakan make up maka mereka akan lebih percaya diri dari pada tidak menggunakan make up tersebut.
Merawat kulit putih bersih tanpa make up
Namun tahukah Anda bahwa sebenarnya Anda dapat memiliki kulit yang tampak lebih putih tanpa menggunakan make up ? Tanpa menggunakan make up pun sebenarnya kita dapat merawat kulit agar tetap putih bersih dan tentunya terjaga kesehatan kulitnya. Sebagian besar wanita tidak mengerti bagaimana cara merawat kulit tanpa menggunakan make up. Disini saya akan coba berikan tips yang mungkin akan membantu anda agar memiliki kulit lebih putih tanpa make up.

Berikut Cara merawat kulit putih bersih tanpa make up

 [1] Rajin Membersihkan wajah
Agar kulit putih dapat terpancar di wajah kita. kebersihan dari kita sangat menentukan akan hal tersebut. karena jika kulit kita jarang dibersihkan dari berebagai kotoran seperti bekas keringat yang menempel, debu, minyak dan sebagainya maka akan menyebabkan timbulnya berbagai masalah kulit misalnya seperti timbulnya jerawat, masalah kulit kusam, kulit kering, serta kulit pecah-pecah dan masih banyak lagi. Maka dari itu dengan kita selalu rajin membersihkan kulit kita minimal dua kali ketika mandi maka tanpa menggunakan make up pun kita dapat tampil lebih percaya diri.

Jika kita rajin membersihkan kulit wajah kita maka pori pori kulit akan terbuka, selain itu sel kulit mati yang terdapat pada wajah kita akan terangkat jika kita rajin membersihkan wajah kita. dalam membersihkan wajah gunakan sabun muka yang cocok dengan tipe atau jenis kulit Anda. seperti jika Anda memiliki tipe kulit kering maka gunakan sabun muka yang banyak mengadung monsturizer, sedangkan bagi Anda yang memiliki kulit berminyak Anda dapat menggunakan sabun muka yang banyak mengandung vitamin C dan vitamin E.

[2] Konsumsi banyak buah dan sayur
Cara kedua agar kulit putih bersih tanpa make up adalah dengan memperbanyak konsumsi makanan yang bergizi seperti buah dan sayuran. Buah dan sayur mengandung berbagai manfaat agar kulit kita senantiasa terjaga kesehatan kulitny.
Konsumsilah buah yang banyak mengandung vitamin C, vitamin B, vitamin E dan berbagai bahan mineral lainya. Selain itu untuk sayur Anda dapat mengkonsumsi sayuran yang banyak mengandung betakaroten. Senyawa ini banyak terkandung dalam sayuran yang berwarna hijau.

[3] rajin menggunakan tabir surya
Agar kulit wajah Anda selalu tampak lebih putih maka Anda harus selalu melindunginya. Perlidungan kulit dapat Anda lakukan dengan cara selalu rajin menggunakan tabir surya. Karena jika hal ini tidak Anda lakukan poengaruh buruk lingkungan seperti sinar matahari, polusi udara dan sebagainya akan menimbulkan berbagai masalah kulit pada wajah Anda. sehingga dengan menggunakan tabir surya atau sunblock secara teratur maka kesehatan kulit wajah Anda dapat terjaga dengan baik.

Lakukan 3 langkah diatas agar Anda dapat tampil lebih putih bersih dan natural tanpa harus menggunakan make up. Demikian ulasan mengenai Cara merawat kulit putih bersih tanpa make up. Semoga dapat menjadi smart solution bagi yang sedang mengalami masalah kesehatan kulit. Salam sehat J