5 Gangguan Kulit yang Sering Terjadi pada Bayi

Buah hati merupakan anugrah terindah dari Tuhan. Dengan hadirnya seorang bayi atau buah hati, maka hubungan antara suami dan istri akan menjadi lebih erat. Akan tetapi jangan lantas karena terlalu senang Anda melupakan kesehatan sang buah hati, terutama untuk masalah kesehatan kulit bayi.
Gangguan Kulit yang Sering Terjadi pada Bayi
Gangguan Kulit yang Sering Terjadi pada Bayi
Memang kulit bayi pada awal kelahiran terlihat sangat halus sehalus sutra, akan tetapi jika kulit bayi tersebut tidak dirawat dengan baik, hal ini akan mengakibatkan berbagai macam gangguan kesehatan kulit bayi menjadi muncul.

Oleh sebab itu akan sangat penting kiranya orang tua untuk selalu merawat kesehatan kulit bayi, terutama bayi yang masih berada di bawah umur 1 tahun, lalu sebenarnya apa saja gangguan kesehatan kulit bayi yang sering muncul itu? untuk menjawab rasa penasaran Anda tersebut silahkan simak ulasan informasi 5 gangguan kulit yang sering terjadi pada bayi berikut ini.

5 Gangguan kulit yang sering terjadi pada bayi

1. Kulit meradang
Banyak orang yang mengenal gangguan kulit berupa peradangan hanya terjadi pada orang dewasa saja, akan tetapi sebenarnya peradangan kulit tersebut merupakan gangguan kesehatan kulit yang juga terjadi pada seorang bayi, hal ini dapat terjadi karena berbagai macam faktor, mulai dari lingkungan, makanan yang dikonsumsi dan masih banyak lagi, tanda-tanda gangguan kesehatan kulit ini akan muncul warna merah dan ruam disekitar kulit bayi.

2. Pori-pori tersumbat
Mungkin gangguan kulit bayi satu ini sudah banyak dikenal oleh masyarakat, terutama oleh seorang ibu. Pori-pori tersumbat atau sering dikenal dengan ‘keringat tersumbat/buntat’ merupakan gangguan kesehatan kulit yang diakibatkan karena pori-pori sudah tersumbat oleh kotoran, sedangkan keringat dari dalam tubuh ingin keluar, alhasil terjadilah gangguan kesehatan kulit bayi keringat buntat.

3. Iritasi kulit
Kulit bayi sangatlah sensitif dengan lingkungan tempat dia tinggal, karena memang pada saat seseorang masih bayi, kulit epidermis sangatlah tipis dan cenderung mudah terkena berbagai macam gangguan kesehatan kulit bayi, terutama untuk masalah alergi atai iritasi kulit, alergi dapat muncul dikarenakan berbagai macam faktor, mulai dari bahan makanan, pakaian dan masih banyak lagi.

4. Kulit memerah
Merah-merah pada kulit bayi sebenarnya merupakan gangguan kesehatan kulit buah hati yang wajar, terutama saat bayi tersebut terlahir pertama kali ke dunia, maka tanda atau bercak merah tersebut akan mudah sekali muncul di area permukaan kulit, mulai dari tangan, kepala, kaki dan badan.

5. Kulit kering dan kusam
Gangguan kesehatan kulit bayi yang terakhir adalah munculnya kulit kering dan kusam. Hal ini dapat terjadi jika asupan yang orang tua berikan kepada buah hati tidak mencukupi jumlah nutrisi, seperti kurangnya konsumsi sayur dan buah-buahan, karena pada dasarnya semua nutrisi kulit diperoleh dari sayur dan buah tersebut.