Tips Merawat Kulit Kepala agar Tidak Bau dan Berminyak

Merawat kulit kepala dengan benar dan rutin merupakan keharusan bagi siapa saja yang ingin kulit kepalanya selalu sehat dan terbebas dari berbagai macam gangguan atau masalah. Adapun masalah yang sering dihadapi jika kita tidak melakukan perawatan kulit kepala dengan benar adalah misalnya munculnya ketombe, gatal-gatal dan bau.
Tips Merawat Kulit Kepala agar Tidak Bau dan Berminyak
Tips Merawat Kulit Kepala agar Tidak Bau dan Berminyak
Munculnya gangguan ataupun masalah kesehatan tersebut disebabkan karena timbunan minyak dan kotoran yang terdapat pada bagian kulit kepala. Minyak sebenarnya sangat berfungsi untuk menjaga kelembaban rambut, akan tetapi jika minyak ini berlebih akan menyebabkan kotoran banyak menempel, hingga pada akhirnya menyebabkan bau yang kurang sedap.

Oleh sebab itu untuk menghindari kulit kepala bau dan berminyak, Anda harus melakukan perawatan kulit kepala dengan benar dan rutin. Ada banyak sekali cara merawat kulit kepala yang bisa Anda lakukan. Seperti tips merawat kulit kepala agar tidak bau dan brminyak berikut ini.

Tips merawat kulit kepala agar tidak bau dan berminyak

1. Rutin membersihkan kulit kepala
Kunci utama merawat kesehatan kulit kepala yang sebenarnya adalah kebersihan. Karena apabila kulit kepala tidak bersih, hal ini akan menimbulkan penimbunan berbagai macam kotoran yang pada akhirnya dapat menyebabkan adanya bau menyengat pada bagian kulit kepala. Oleh sebab itu Anda arus melakukan perawatan kulit kepala secara rutin dengan rajin membersihkannya, Anda bisa menggunakan bantuan shampo untuk membersihkan area kulit kepala. Akan tetapi jangan terlalu sering, usahakan hanya seminggu maksimal 3 kali saja, karena jika Anda keramas setiap harinya, akan menimbulkan minyak pada bagian kulit kepala terlarut, sehingga kelembaban kulit menjadi hilang dan rambutpun menjadi kering.

2. Gunakan spray dan gel rambut seperlunya
Spray dan gel rambut memang akan membuat rambut tertata dengan rapi dan indah, akan tetapi apabila spray dan gel ini digunakan secara berlebihan, maka akan menyebabkan kulit kepala menjadi bermasalah, terutama munculnya bau tidak sedap, maka dari itu batasi penggunaan spray atau gel berlebih. Selain itu usahakan untuk menggunakan spray atau gel rambut yang mengandung sedikit alkoho*l, karena jika kandungan alkoho*l terlalu banyak, maka akan menyebabkan rambut mudah mengalami kerontokan dan bahkan bisa menyebabkan kanker kulit kepala.

3. Gunakan lidah buaya
Lidah buaya mengandung sifat antibakterial yang mampu melawan kuman ataupun bakteri penyebab bau pada kulit kepala tersebut. sehingga lidah buaya ini sangat efektif untuk merawat kulit kepala agar tidak bau dan berminyak, untuk menggunakan lidah buaya cukup dengan mengoleskan secara merata pada bagian kulit kepala saja. lakukan cara ini selama 30 menit setelah Anda melakukan aktifitas pembersihan rambut atau keramas. karena saat inilah kulit kepala bersih dan siap meresap kandungan lidah buaya secara optimal.