Cara tepat merawat kulit ketiak


Cara tepat merawat kulit ketiakSemua orang pasti lebih memperhatikan perawatan kulit wajah dari pada perawatan kulit ketiak. Akan tetapi sebenarnya kulit ketiak jika tidak kita rawat dengan benar akan berakibat fatal dan memperburuk penampilan. Kulit ketiak sangat penting untuk kita jaga kesehatanya. Karena jika tidak akan menimbulkan masalah kulit ketiak seperti bau badan, kulit ketiak menghitam, iritasi, cepat basah dan masih banyak lagi. Sehingga bila hal tersebut terjadi maka akan menganggu penampilan cemerlang kita.
Cara tepat merawat kulit ketiak
Cara tepat merawat kulit ketiak
Munculnya berbagai masalah kulit pada ketiak dapat disebabkan oleh banyak faktor seperti penggunaan deodorant yang banyak mengandung alkohol akan menyebabkan kulit ketiak menjadi menghitam karena zat sisa dari deodorant tersebut semakin hari semakin menempel di kulit ketiak kita sehingga akan menimbulkan warna hitam pada kulit.

Selain itu pigmen yang terdapat pada kulit ketiak pada dasarnya berbeda dengan pigmen bagian tubuh lainya. Karena di area ketiak tersebut merupakan tempat tumbuh dari rambut. Nah kebiasaan buruk yang kita lakukan adalah mencabuti rambut tersebut. dengan kita mencabuti rambut ketiak maka akan menyebabkan kulit ketiak menjadi iritasi dan menghitam.
Jika kulit ketiak tersebut tidak sering kita bersihkan maka akan menimbulkan bakteri menjadi berkembang biak, bakteri inilah yang menyebabkan bau badan pada tubuh kita. maka dari itu akan sangat penting bagi kita untuk melakukan perawatan kesehatan kulit ketiak. Sebelum Anda melakukan perawatan kulit ketiak Anda harus tahu terlebih dahulu cara perawatan yang benar, agar Anda mendapatkan hasil yang optimal, berikut saya akan bagikan Tips cara tepat merawat kulit ketiak.

Tips cara tepat merawat kulit ketiak

[1] Menggunakan lemon, mentimun, kunyit
Cara tepat merawat kulit ketiak yang pertama adalah dengan menggunakan lemon, mentimun dan kunyit. semua bahan tersebut Anda haluskan kecuali lemon cukup Anda peras airnya saja. campurkan semua bahan tersebut sampai rata kemudian sebelum Anda mengoleskan campuran ini ke kulit ketiak Anda, bersihkan terlebih dahulu ketiak Anda. setelah bersih gunakan kuas untuk mengoleskan campuran tersebut secara merata keseluruh bagian ketiak Anda. diamkan selama 30 menit kemudian bilas menggunakan air bersih.

[2] Menggunakan daun sirih
Untuk menjaga kesehatan kulit ketiak Anda dari berbagai jenis iritasi akibat bakteri Anda bisa menggunakan daun sirih. Pertama ambil 5 buah daun sirih kemudian haluskan dengan cara ditumbuk. Oleskan halusan tersebut setelah Anda mandi selama 30 menit kemudian bersihkan menggunakan air dingin. Selain menggunakan daun sirih alternatif lain adalah dengan menggunakan daun jambu biji dengan cara yang sama.

Nah itulah tadi Tips cara tepat merawat kulit ketiak. Dengan melakukan perawatan kulit ketiak secara rutin maka penampilan gemilang Anda akan semakin sempurna. Selamat mencoba semoga bermanfaat. Salam J