Cara unik merawat kulit tubuh dengan dikubur

Cara unik merawat kulit tubuh dengan dikuburDalam menjaga tubuh agar tetap terlihat cantik kita harus selalu melakukan perawatan kulit kita, jangan sampai kita mengabaikanya, karena bila kita tidak memperhatikan dan merawat kulit kita dengan baik maka akan memperburuk penampilan kita terlebih jika kita terlahir sebagai seorang wanita.
Cara unik merawat kulit tubuh dengan dikubur
Cara unik merawat kulit tubuh dengan dikubur
Dalam menjalani perawatan kulit kita dapat melakukanya dengan berbagai cara seperti menggunaakan jasa salon kecantikan, produk kecantikan, menggunakan bahan bahan alami dan masih banyak lagi, namun ada cara unik yang dilakukan beberapa orang, salah satunya dengan cara menguburkan diri mereka kedalam suatu lahan yang berisi bahan material seperti pasir atau lumpur.

Cara unik merawat kulit ini banyak dilakukan oleh bangsa eropa. Selain mampu merawat kulit dengan menguburkan diri, kita juga dapat menjaga kesehatan tubuh seperti mencegah kanker, mencegah sakit jantung dan masih banyak lagi.

Berikut saya akan sampaikan beberapa perawatan kesehatan kulit tubuh yang sangat unik atau jarang diketahui oleh masyarakat awam.

Cara unik merawat kulit tubuh dengan dikubur

[1] Menguburkan diri di pasir
Perawatan kulit tubuh unik ini pertama kali dilakukan oleh bangsa jepang. Ketika itu gunung Sukajima meletus dan mengeluarkan banyak material terutama pasir. Nah pasir ini dimanfaatkan oleh para penduduk jepang untuk melakukan perawatan kulit tubuh mereka secara alami.

Pertama- tama Anda harus membuat suatu lubang yang berbentuk horisontal. Lubang tersebut kiranya bisa untuk berbaring satu orang. Setelah lubang tersebut jadi kemudian Anda baringkan tubuh Anda didalam lubang tersebut sambil menyuruh satu orang lagi supaya mengubur tubuh Anda, namun ingat kepala Anda harus terlihat dipermukaan agar dapat bernapas.

Ketika tubuh kamu terkubur maka akan terasa hangat dan bahkan akan mengeluarkan banyak keringat. sehingga dengan keluarnya keringat yang banyak maka metabolisme dalam tubuh Anda berjalan dengan baik dan sel kulit mati pada kulit tubuh Andapun dapat terangkat sehingga memicu regenerasi sel kulit yang baru. Agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal kubur diri Anda selama 30 menit.

[2] Mengubur diri di tanah liat/lumpur
Tanah liat mungkin sudah banyak digunakan oleh para pemilik salon kecantikan untuk melakukan perawatan kulit kepada pasienya seperti melakukan luluran dengan tanah liat dan melakukan spa tanah liat.

Namun sebenarnya Anda bisa mendapatkan manfaat tersendiri dari tanah liat ini dengan cara menguburkan diri di suatu kumbangan lumpur tanah liat.

Perawatan kecantikan ini jaman dahulu banyak dilakukan oleh para masyarakat pribumi jawa untuk menjaga kelembapan pada kulit mereka dari terik matahari. Nah dengan khasiat tersebut tidak ada salahnya bila Anda menggunakan perawatan kecantikan kulit satu ini.

Caranya mudah sekali Anda siapkan sebuah ember yang cukup besar agar anda dapat masuk kedalamnya. Isi ember tersebut dengan tanah liat atau lumpur yang berasal dari persawahan, namun Anda harus memastikan lumpur tersebut steril terlebih dahulu. Setelah itu buat suatu lubang agar tubuh Anda dapat masuk. Lalu masukan tubuh Anda kedalam kumbangan lumpur tersebut selama 30 menit. Nah setelah Anda terkubur selama 30 menit maka kulit Anda akan terlihat lebih cerah dan lembab dari pada sebelumnya.

Bagaimana berniat mengubur hidup-hidup diri Anda ? Silahkan pilih salah satu perawatan kesehatan kulit diatas yang menurut Anda mudah untuk dilakukan.Sekian ulasan mengenai cara unik merawat kulit tubuh dengan dikubur. Semoga bermanfaat dan menjadi solusi baru bagi anda mengatasi masalah kulit.